Warga Harapkan Jalan Cempedak Rusak Parah Diperbaiki Oleh Pemkab Tuba

Table of Contents

 

Tulang Bawang| Visionernews.com|– Masyarakat Jalan Cempedak Gunung Sakti, Kelurahan Menggala Selatan, Kecamatan Menggala Kabupaten Tulang Bawang, Provinsi Lampung, kembali keluhkan Jalan Cempedak yang tidak pernah diperbaiki oleh Pemerintah setempat melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penata Ruang (PUPR), Rabu (9/10/2024).

Untuk diketahui, Jalan yang terletak di Desa Gunung Sakti, Kecamatan Menggala sangat  mengkhawatirkan pengguna jalan, pasalnya jalan tersebut tambah rusak parah, jalan cempedak yang  menghubungkan ke Jalan Mandiri oleh masyarakat semakin susah dan sulit untuk dilintasi.

Menurut keterangan Sapri warga setempat, kepada media ini mengatakan, Jalan Cempedak ketinggalan dari pantauan pemerintah daerah, bahkan terlihat makin Sulit dan sepi untuk dilintasi dari hari ke hari, ucapnya.

Sapri, dirinya selaku masyarakat di Kampung tersebut membenarkan kalau selama ini pembangunan jalan cempedak dan jalan mandiri sangat tidak layak untuk di lewati pengguna jalan, terutama oleh masyarakat sekitar lokasi, terangnya. 

“ Untuk kendaraan masyarakat yang melintasi jalan tersebut, baik roda dua maupun roda empat, sering terjadi pecah ban, bahkan sok motor banyak yang rusak selama ini ".

" Masyarakat jarang melintasi jalan tersebut sebab tidak pernah diperbaiki oleh Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang melalui Dinas PUPR, padahal setiap tahunnya seluruh ada pengukuran dari pihak Dinas yang terkait namun tidak terealisasi".

Lebih dalam Sapri menuturkan dirinya dan masyarakat sekitar lokasi, berharap Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang bisa secepatnya memperbaiki Jalan Cempedak yang berada di wilayah Gunung Sakti untuk segera di Onderlagh di Tahun 2024, sebab semua akses jalan di tempat lain sudah dikerjakan dari tahun kemarin, akan tetapi mengapa dan ada apa?.. jalan ditempat kami tidak ada perbaikan, ungkap Sapri.

" Saya dan masyarakat Jalan Cempedak Menggala Kota, Gunung Sakti, berharap semoga apa yang selama ini kami pinta, bisa segera ditindak lanjuti dari Pj. Bupati Kabupaten Tulang Bawang ".

" Apa lagi kita lihat informasi bahwa pemerintah Kabupaten Tulang Bawang siapkan Anggaran 1 Milyar Per-kampung untuk pembangunan, tentu kami selaku masyarakat berharap sekali untuk kemajuan jalan di Kota Menggala, bisa segera dipercepat dan dikerjakan dalam waktu dekat ini ".

Pengirim berita : (Dulhak)

Posting Komentar